Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Persembahyangan di Pura Windhu Segara, Padang Galak Denpasar

Denpasar, sandywarman.com - Pada hari ini (26/01/2016) wrespati umanis wuku sinta, tepat pada hari raya Siwaratri (panglong 14 sasih kepitu), saya bersama dengan keluarga melakukan persembahyangan di pura campuhan windhu segara yang bertempat di pantai padang galak, sanur, Denpasar. Tujuan saya dan keluarga ke pura ini adalah untuk melukat, namun karena hari ini sedang piodalan maka prosesi melukat ditutup sementara.

Akhirnya karena melukat tidak bisa dilakukan, kami pun hanya melakukan persembahyangan di 5 (lima) tempat yang lokasinya di area Pura Windhu Segara. Pura ini terlihat bersih dan luas sehingga memberikan rasa tenang dan kusuk dalam melakukan persembahyangan. Hanya saja jalan menuju pura ini kurang mendapat perhatian, karena terlihat bagian jalan berlubang dan berlumpur. Semoga kedepannya bisa mendapatkan perhatian dari pemerintah.

Posting Komentar untuk "Persembahyangan di Pura Windhu Segara, Padang Galak Denpasar"